Jumat, 07 Oktober 2016

Aa Gym: Ini yang harus dilakukan umat Islam sikapi Ahok

Ulama kondang asal Bandung, KH Abdullah Gymnastiar alias Aa Gym ikut mengomentari polemik Ahok yang mengutip Alquran. Menurut Aa Gym, orang Islam tak perlu mempermasalahkan soal etnis dan agama Ahok. Tapi saat Ahok mengutip Alquran, ini yang menjadi masalah. 
"Statmen terhadap Alquran dengan perkataan yang tidak pada tempatnya, dengan cara yang tidak pada tempatnya ini perbuatan melampaui batas. Ini perbuatan tercela," kata Aa Gym lewat video di akun Facebooknya, Jumat (7/10).

Menurut Aa Gym, orang Islam harus menyikapi perbuatan Ahok dengan cara yang diajarkan Rasulullah SAW. 

"Menyikapi orang melampaui batas kita sikapi dengan perbuatan koridor akhlak. Kita sikapi dengan sikap yang tidak melampaui batas. Bagaimana Islam menyikapi dengan sikap terhormat," kata Aa Gym.

"Kita ingatkan saudara Ahok, ini perbuatan salah. Dianjurkan meminta maaf dan tidak boleh mengulangi lagi. Jika merasa tidak bersalah dan tetap melakukan hal seperti ini, mari kita selesaikan lewat koridor hukum. Diharapkan bisa menuntaskan dengan adil," lanjutnya.
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

LAYANAN PELANGGAN